LSP P1 Untag Surabaya Kembali Gelar Uji Kompetensi Terhadap Ratusan Mahasiswa

Jumat, 14 Januari 2022 - 19:28:04 WIB  /  Dibaca: 393 kali

LSP P1 Untag Surabaya kini sedang melangsungkan uji kompetensi terhadap 541 mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Asesmen tersebut dilakukan dengan dua tahap. Tahap pertama adalah pra asesmen, kemudian dilanjutkan tahap kedua yaitu pelaksanaan asesmen.

Pra asesmen dilakukan selama dua hari, yaitu Sabtu dan Minggu (15-16 Januari 2022). Kegiatan ini adalah bagian dari pembekalan kepada mahasiswa agar dapat mengikuti uji kompetensi dengan baik. Ada beberapa materi yang diberikan saat pembekalan (pra asesmen), seperti penyampaian tata tertib, hak dan kewajiban asesi, teknis pelaksanaan uji komptensi di masa pandemi covid-19, pemahaman pentingnya uji kompetensi, hingga pemahaman tentang skema kompetensi yang diambil oleh mahasiswa.

Direktur LSP P1 Untag Surabaya, Dr. Sumiati, MM menjelaskan kegiatan pra asesmen ini penting dilakukan agar mahasiswa memiliki pengetahuan dan kesiapan dalam melaksanakan uji kompetensi. “Pra asesmen adalah bagian yang tidak bisa dilepaskan dari asesmen, tujuannya agar mahasiswa memahami apa yang akan dilakukan saat mengikuti uji kompetensi nanti”, jelasnya.    

Sumiati menambahkan, pra asesmen tersebut dilaksanakan oleh para asesor LSP P1 Untag Surabaya, yang sebelumnya mengikuti briefing materi pra asesmen pada hari Jumat 14 Januari 2022.       

Setelah mengikuti pra asesmen, ratusan mahasiswa para peserta asesmen akan mengikuti uji komptensi sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan. Untuk menuntaskan uji kompetensi pada periode wisuda 2022 ini, LSP P1 Untag Surabaya menguji secara maraton tiga pekan berturut-turut. Mulai tanggal 22 dan 23 Januari, pekan selanjutnya pada 29 dan 30 Januari, serta pekan terakhir pada tanggal 5 sampai 6 Februari 2022.

Direktur LSP P1 Untag Surabaya Dr. Sumiati berharap kepada para mahasiwa yang mengikuti uji kompetensi untuk mempersiapkan diri dan datang tepat waktu agar asesmen dapat berjalan dengan baik dan lancar.


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya