Mahasiswa Ilkom Jalani Uji Kompetensi Pada Skema MICE

Senin, 31 Januari 2022 - 08:43:55 WIB  /  Dibaca: 558 kali

Dua orang mahasiswa Untag Surabaya secara terpisah mempresentasikan proposal pagelaran yang mereka rencanakan. Dibantu sebuah layar, mereka terlihat serius meyakinkan asesor bahwa rencana Exhibitions bisa berhasil dengan baik. Begitulah, suasana yang terekam dalam uji kompetensi pada skema MICE (Meetings, Incentives, Conferencing, Exhibitions), Minggu (30/1/22) di TUK Untag Surabaya.

Menurut salah satu asesor MICE, M.Insan Romadhan, para mahasiswa yang mengikuti uji Kompetensi ini harus mampu dalam waktu singkat membuat proposal dan memperesentasikannya.  “Dalam skema MICE mahasiswa perlu mendetailkan perencanaannya sesuai dengan permintaan dari Klien,” ujarnya, usai menyelesaikan uji. Lebih lanjut Insan menjelaskan, kemampuan ini adalah salah satu syarat yang harus dipenuhi asesi apakah kompeten dia di bidang MICE atau tidak.

Pada kesempatan itu, sedikitnya ada 7 mahasiswa dari Prodi Ilmu Komunikasi Untag Surabaya mengikuti Uji Kompetensi pada skema MICE. Ini adalah bagian dari rangkaian uji kompetensi  periode wisuda Maret 2022. Secara keseluruhan, lebih dari 550 mahasiwa Untag Surabaya mengikuti uji kompetensi ini, dari 20 skema yang diujikan. Rencananya, sesi akhir dari uji komptensi ini akan dilaksanakan pada tanggal 5 dan 6 Februari 2022, nanti.


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya