Jumat, 28 April 2023 - 13:52:42 WIB / Dibaca: 337 kali
Untuk meningkatkan pelayanan, LSP P1 UNTAG Surabaya kini sedang merancang aplikasi pendaftaran uji kompensi secara online. Dengan aplikasi yang sedang dibangun ini, mahasiswa akan dimudahkan banyak hal, dari pendaftaran uji, jadwal pra asesmen, jadwal asesmen, status kompetensi hingga pengambilan sertifikat kompetensi.
Pada project ini, LSP P1 UNTAG Surabaya berkejasama dengan prodi informatika melalui program Praktek Kerja (PK) Mahasiswa UNTAG Surabaya. Sebagai langkah awal, ada dua mahasiswa, yaitu Bagus Adi Pratama dan Ade Firmansyah yang mengerjakan UI dan arus informasi aplikasi. Selanjutnya berestafet pada mahasiswa informatika lain, hingga terwujudnya aplikasi pendaftaran kompetensi.
Direktur LSP P1 UNTAG Surabaya, Dr. Hj. Sumiati, MM menjelaskan program ini adalah bagian dari memberikan kesempatan mahasiswa menerapkan teori pada dunia kerja. “Hasil dari program ini tentu sangat bermanfaat bagi mahasiswa UNTAG secara keseluruhan, dari karya yang dihasilkan oleh mahasiswa. Istilahnya, dari mahasiswa untuk mahasiswa,” ujarnya.
Lebih lanjut Dr.Hj. Sumiati, MM berharap, program pembuatan aplikasi ini dapat segera selesai dalam beberapa bulan kedepan. Sehigga, aplikasi dapat segera dimafaatkan bagi mahasiswa untuk mendaftar uji kompetensi.
Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya