Selasa, 17 Oktober 2023 - 13:07:56 WIB / Dibaca: 336 kali
Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) P1 Entrepreneurship Ciputra melakukan benchmarking ke LSP P1 UNTAG Surabaya, pada hari Senin 16 Oktober 2023. Kunjungan studi banding tersebut diterima langsung oleh Direktur LSP P1 UNTAG Surabaya, Dr. Hj. Sumiati, MM, beserta tim LSP lengkap.
Dalam kunjungan tersebut, Direktur LSP P1 Ciputra, Dr. Ismojo Herdono, M.Med.Kom., mengatakan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mempelajari tata kelola LSP P1 UNTAG Surabaya. “Kami ingin belajar dari LSP P1 UNTAG Surabaya dalam hal tata Kelola LSP dari manajemen sampai pelaksanaan uji kompetensi," kata Dr. Ismojo.
Pada kesempatan tersebut, Direktur LSP P1 UNTAG Surabaya, Dr. Hj. Sumiati, MM menjelaskan secara detail tentang tata kelola LSP P1 UNTAG Surabaya. Ia juga menjelaskan tentang pengelolaan SDM yang berintegritas dan profesional, serta pelaksanaan uji kompetensi yang sesuai dengan standar BNSP. “Kami senang dapat berbagi pengalaman dengan LSP P1 Ciputra,” kata Dr. Sumiati. “Kami berharap kunjungan ini dapat bermanfaat bagi kedua lembaga.”
Selama ini, LSP P1 UNTAG Surabaya sering menjadi jujugan studi banding LSP P1 dari berbagai perguruan tinggi. Sebelum LSP P1 Ciputra, LSP P1 UBAYA juga melakukan benchmarking atau studi bading ke LSP P1 UNTAG Surabaya.
Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya