LSP P1 UNTAG Surabaya Melakukan Pendataan Sertifikat Kompetensi Teknis Bagi Dosen di Lingkungan UNTAG Surabaya

Selasa, 13 Februari 2024 - 11:44:28 WIB  /  Dibaca: 46 kali

Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) P1 UNTAG Surabaya kini tengah menggelar proses pendataan terkait sertifikasi kompetensi teknis bagi dosen di lingkungan kampus.

Dr. Hj. Sumiati, M.M., selaku Direktur LSP P1 UNTAG Surabaya, mengungkapkan bahwa tujuan dari pendataan ini adalah untuk memahami tingkat penetrasi sertifikasi kompetensi teknis di kalangan dosen UNTAG Surabaya.

"Secara pasti kita masih petakan berapa persen dosen di lingkungan UNTAG Surabaya yang memegang sertifikasi komptensi teknis, tapi yang jelas terdapat 150 dosen telah menjadi asesor komptensi," ungkapnya.

Pendataan ini dianggap penting sebagai langkah awal dalam merencanakan program pelatihan dan pengembangan profesional yang sesuai dengan kebutuhan dosen.

Melalui pemahaman yang lebih mendalam tentang status sertifikasi kompetensi teknis dosen, diharapkan LSP P1 UNTAG Surabaya dapat memberikan kontribusi yang lebih efektif dalam mendukung peningkatan kualitas pengajaran dan akreditasi universitas.


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya