Kamis, 19 September 2024 - 12:13:14 WIB / Dibaca: 113 kali
Usai menyelesaikan uji komptensi pada lebih dari 1200 asesi di bulan Juli - Agustus 2024, LSP P1 UNTAG Surabaya kini masih terus menjalankan uji kompetensi pada sejumlah mahasiswa.
Mereka adalah para mahasiswa yang mengikuti ujian susulan atau berhalangan hadir pada uji kompetensi yang dijadwalkan sebelumnya.
Sedikitnya terdapat 31 asesi yang mengikuti uji kompetensi ini dari lima skema yang di ujikan. Dianyaranya skema Teknisi Akuntansi Yunior, Konsultan Manajemen Keuangan IKM, Ahli Rekayasa Konstruksi Bangunan Gedung, Perencanaan Usaha, dan skema Penyiar Televisi.
Ujian yang dilakukan pada hari aktif dari senin sampai jumat ini dilakukan dari tanggal 9 sampai 27 September 2024, dilakukan secara marathon agar target penyelesaian tercapai pada bulan September ini.
Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya